Tampilkan postingan dengan label keuangan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label keuangan. Tampilkan semua postingan

1 Oktober 2010

Tak Ada Istilah Kantong Kering

Uang habis sebelum tanggal gajian menunjukkan bahwa Anda memiliki manajemen keuangan yang buruk.

Ini adalah masalah klasik yang dihadapi oleh hampir tiap orang di dunia. Penyebabnya? Tentu karena ketidakmampuan dalam mengelola keuangan. Enyahkan segera!


Patuhi Rencana Keuangan
Setelah menerima gaji, Anda langsung membuat daftar pengeluaran. Tapi apakah Anda menaatinya? Tidak. Mulai sekarang, tentukan sanksi jika Anda melanggar daftar tersebut. Misalnya, Anda harus berhenti makan malam di resto selama dua minggu. Anda akan jadi lebih disiplin!
Dirikan “ATM” Pribadi
Mesin ATM Anda tak memiliki mulut yang bisa mengoceh jika Anda terlalu sering mengambil uang? Ada solusinya! Titipkan uang Anda kepada pasangan atau teman yang dapat dipercaya. Lalu, minta mereka untuk memarahi Anda jika Anda sudah kelewat sering “menarik” uang.
Ikut Arisan Jika menabung sudah jadi kegagalan besar bagi Anda, beralihlah ke arisan! Arisan merupakan salah satu bentuk “tabungan” yang sangatfun. Jika sudah begini, takkan ada “kantong kering” dalam kamus Anda.

Rekening-Rekening Penyelamat

Buang istilah “pengeluaran tak terduga” dan “kantong kering tiba-tiba”. Ini hidup, darling!Semua ada solusinya.
Si Tukang Belanja
Tiba-tiba ada great sale? Jangan jadikan ini sebagai pengeluaran tak terduga. Mulai sekarang, Anda harus punya rekening khusus untuk shopping. Jadi, Anda bebas memakai rekening itu tiap kali ingin belanja tanpa merasa berdosa. Namun saat uang di rekening itu habis... itulah cara terampuh untuk mengurangi pengeluaran. Tak boleh ada transfer antarrekening, ya!
Mobilku Oh Mobilku...
Tiba-tiba aki mobil Anda rusak? Ini juga tak boleh menjadi pengeluaran mendadak sampai bikin Anda stres. Miliki rekening pengeluaran bulanan mulai sekarang! Saat ada hal-hal seperti ini, pengeluaran itu takkan mengganggubudget.
Trouble at Home
Saat barang-barang elektronik Anda rusak dalam waktu bersamaan, segera keluarkan uang dari rekening pengeluaran tahunan Anda. Rekening pengeluaran tahunan ini dapat diisi dengan uang yang terkumpul dari sisa rekening bulanan yang tak terpakai. 

TIPS MELAMAR KERJA DAN SUKSES KERJA BAGIAN ADMINISTRASI

TIPS MELAMAR KERJA DAN SUKSES KERJA BAGIAN ADMINISTRASI Tentu tidak asing lagi , saat kita mendengar dibutuhkan lowongan dibidang Adminis...