28 Agustus 2010

6 Cara Atasi Boss Yang Menyebalkan

1. Hati Anda adalah istana Anda! Jangan biarkan orang lain, termasuk atasan Anda yang menyebalkan mempengaruhi suasana hati Anda. Anda adalah seorang "aktor" dan bukan seorang "reaktor" yang hanya bisa bereaksi spontan terhadap apa yang terjadi pada Anda. Kita punya pilihan atas apa yang akan kita lakukan. 

2. Buatlah diri Anda tersenyum. Atasan adalah juga seorang pribadi seperti Anda yang sering kali punya banyak masalah dan tekanan. Bicarakan masalah Anda dengan teman ataupun keluarga. Sharing itu menyembuhkan. 

3. Hindari benar atau salah. Jika atasan Anda memberikan kritikan yang tidak perlu atau bahkan tidak adil, kadang mudah sekali Anda terlarut dalam debat dengannya. Percayalah, ketika Anda yakin Anda sudah bekerja dengan baik, masalahnya tidak terletak pada diri Anda melainkan pada orang lain. Tidak ada gunanya berdebat sengit tentang siapa yang salah dan benar. Kuasai keadaan dan bersikaplah tenang. 

4. Pergilah ambil waktu untuk menikmati diri Anda sendiri ketika Anda betul-betul merasa tertekan dengan sikap bos. Mulailah mendaftar hal-hal apa saja yang membuat Anda bisa rileks dan kembali fresh. 

5. Berbicaralah dengan rekan kerja yang menurut Anda cukup dewasa dan obyektif dalam memandang masalah-masalah yang terjadi di kantor, temasuk mungkin kepribadian atasan Anda yang suka marah-marah. Kadang kita bisa lebih memahami orang lain ketika kita tahu latar belakang orang tersebut. 

6. Jika atasan Anda menyerang secara tidak rasional, minta dia untuk menjelaskan ulang. Ini akan membantu Boss Anda untuk bisa memahami kekurangan dalam argumennya atau mungkin mendapat pemahaman lain dari sudut pandang Anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TIPS MELAMAR KERJA DAN SUKSES KERJA BAGIAN ADMINISTRASI

TIPS MELAMAR KERJA DAN SUKSES KERJA BAGIAN ADMINISTRASI Tentu tidak asing lagi , saat kita mendengar dibutuhkan lowongan dibidang Adminis...